Ini yang Membuat Sektor Pariwisata di Kepri Bahagia 

03 April 2022 21:14

GenPI.co Kepri - Ada beberapa faktor yang membukat sektor pariwisata di Kepri bahagia.

Jumlah wisatawan mancanegara (Wisman) ke Provinsi Kepri mulai mengalami peningkatan. Sepanjang Februari ada 360 kunjungan. 

Peningkatan kunjungan ini, sejalan dengan berbagai kemudahan aturan perjalanan luar negeri yang dikeluarkan Pemerintah RI dan Singapura.

BACA JUGA:  Usai Mati Suri, Kini Pelaku Pariwisata di Batam Lega

."wisman yang berkunjung ke Kepri di Januari dan Februari 2022 didominasi oleh wisman berkebangsaan Singapura," kata Kepala BPS Kepri, Darwis Sitorus.

Selain itu, Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Kepri naik rata-rata 30 persen di Februari. Jika dibandingkan Januari rata-rata TPK 2,639 persen. .

BACA JUGA:  Dubes Singapura Ketemu Wako Batam, Sinyal Positif Sektor Wisata

"Rata-rata lama menginap tamu asing dan tamu Indonesia pada hotel berbintang di Provinsi Kepri pada bulan Februari 2022 tercatat sebesar 2,14 hari atau naik 0,63 poin dibanding dengan bulan Januari 2022," ucap Darwis

Ketua Nongsa Sensation, Andy Fong mengaku cukup optimistis menyongsong kebangkitan dunia pariwisata. Ia mengatakan kemudahan akses dan aturan, meningkatkan animo wisman.

BACA JUGA:  Tips Aman Kunjungi Tempat Wisata Saat Ramadan

"Saya ucapkan terimakasih kepada Pemerintah Indonesia, Pemerintah Singapura, pemerintah daerah dan berbagi instansi terkait," ujarnya. 

Ia berharap kunjungan wisman dapat membaik, dengan diberikannya kemudahan akses tersebut. Saat ini untuk menuju ke Kepri, tidak perlu karantina lagi. Begitu juga saat wisman balik ke Singapura, tidak ada karantina.

"Ini adalah sebuah kemajuan yang besar. Tentunya kami para pelaku pariwisata sangat gembira," tuturnya. 

Ia mengatakan dua tahun pandemi di Indonesia, sektor pariwisata menjadi paling pertama yang mengalami kemunduran.

Setelah berbagai lobi, dan beberapa skema, akhirnya wisman mulai bebas keluar masuk. 

"Ini sudah kami kami tunggu-tunggu," ungkapnya. (*)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI