Kunjungan Wisman Meningkat, Luki Optimisme Capai Target Satu Juta

28 September 2022 03:30

GenPI.co Kepri - Kunjungan wisatawan mancanegara alias wisman meningkat. Plt Kepala Dinas Pariwisata Kepri Luki Zaiman Prawira optimisme capai target satu juta wisman di akhir tahun.

Optimisme itu bukan tanpa alasan, sebab berdasarkan data Badan Pusat Statistik, selama Januari hingga Juli kunjungan wisman ke Kepri sudah mencapai 175 ribu orang.

Luki mengatakan kunjungan wisman ke Kepri mulai naik sejak April 2022.

BACA JUGA:  Sport Tourism Kepri Berpotensi Datangkan Wisman, Kata Pengamat

“Januari hingga Maret kan masih lockdown” ujarnya, Selasa (27/9).

Berbagai upaya juga telah dilakukannya untuk mengejar target 1 juta. Seperti menggelar kegiatan-kegiatan pariwisata khusus bertaraf internasional.

BACA JUGA:  Wisatawan Luar dan dalam Negeri Mulai pesan Paket Wisata ke Kepri

Seperti Tour de Bintan, ajang balap internasional terbesar Asia yang akan diadakan 14-16 Oktober mendatang di Kabupaten Bintan.

Pihaknya juga giat berpromosi ke luar negeri, melakukan kerja sama di bidang pariwisata terutama dengan Malaysia dan Singapura.

BACA JUGA:  Kunjungan Wisatawan di Kota Batam Meningkat

Dalam waktu dekat Gubernur Kepri Ansar Ahmad juga disebutnya akan menghadiri kunjungan acara tourism halal di Malaysia.

Salah satu yang digaungkan dalam promosi wisata adalah Kepri sudah aman dikunjungi untuk berwissata,

Capaian vaksinasi secara umum sudah di atas capaian nasional, perkembaangan kasus aktif juga rendah hanya 0,1 persen.

Diakuinya kunjungan wisman ke Kepri mulai banyak sejak penanganan pandemic Covid-19 menunjukkan hasil.

Luki pun percaya jumlah wisman periode Agustus hingga Desember mampu penuhi target 1 juta orang. Sehingga rata-rata kunjungan harus 100 hingga 200 orang per bulan. (ant)

 

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI