Kebun Raya Batam, Cocok Jadi Destinasi Wisata Bersama Keluarga

13 Mei 2022 17:34

GenPI.co Kepri - Kebun Raya Batam cocok menjadi destinasi wisata bersama keluarga. Tempat yang ada di Jalan Hang Lekiu, Sambau, Nongsa ini punya banyak fasilitas.

Kepala UPT Kebun Raya Batam, Adek Lenovia, mengatakan Kebun Raya Batam memiliki beragam fasilitas yang telah tersedia. Antara lain kantor pengelola, gapura, jalan aspal, embung, pembibitan, dan rumah kaca.

"Ada juga danau buatan, kolam air hingga gazebo yang melengkapi fasilitas di sana," kata Lenovia kepada GenPI.co Kepri, Jumat (13/5).

Lenovia menyebutkan, taman-taman yang ada di kebun raya dibuat tematik dengan zona pembagian wilayah.

Di tempat itu juga ada laboratorium, gedung konservasi, botanical viewing tower, gedung herbarium, serta botanical skyway yang terus dikembangkan.

"Dengan desainnya, taman ini sangat cocok menjadi destinasi wisata bersama keluarga atau mencari udara segar di tengah hiruk pikuk kota Batam," sebutnya.

Lenovia menambahkan jika berkunjung bersama keluarga atau membawa anak kecil Kebun Raya Batam juga bisa menjadi wisata edukasi untuk anak-anak.

"Karena koleksi tanaman cukup banyak sehingga bisa menambah pengetahuan anak tentang tumbuhan," ujarnya.

Lenovia menjelaskan Kebun Raya Batam memiliki tanaman nibung sebagai maskot, nama ilmiah Tanaman tersebut adalah Oncosperma Tigillarium. Tubuhan ini merupakan palem-paleman liar yang tersebar di pesisir Kepri.

"Nibung tumbuh berumpun yang melambangkan simbol persaudaraan, jelasnya

Selain tanaman maskot, koleksi spesies ikon utama di Kebun Raya Batam yakni kantong Semar (Nepenthes), anggrek raksasa (Grammatophyllum speciosum), gaharu (Aquilaria hirta), dan bintangur (Calophyllum spp).

"Kami juga menyediakan ruang bagi yang ingin melakukan penelitian," ujarnya.

Lenovia menyebutkan ada sekitar 2.500 koleksi tanaman dan pohon terdiri atas 28 famili, 149 genus, 193 jenis, dan 824 spesie di Kebun Raya Batam.

Selain itu juga ada lebih dari 10.000 bibit dibudidayakan di taman yang dibangun LIPI bersama Kementerian PUPR ini.

"Kebun Raya Batam ini bisa dikunjungi dari Senin hingga hari Minggu. Jam operasional mulai pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB," ujarnya. (*)

Redaktur: Asrul Rahmawati Reporter: Alamudin Hamapu

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI