Cara Mengatasi Kulit Kering, Manjur Kembalikan Kelembapan

16 Mei 2022 23:04

GenPI.co Kepri - Kulit kering dapat diatasi dengan gaya hidup. Selain itu juga bisa menggunakan bahan-bahan alami untuk kembalikan kelembapan.

Perubahan gaya hidup biasanya menjadi langkah pertama yang ditempuh sebelum metode lainnya.

Berikut cara mengatasai kulit kering. Sederhana, tapi dijamin manjur kembalikan kelembapan.

1.Jangan terlalu lama mandi air panas

BACA JUGA:  Ingin Kulit Wajah Sehat, Ini Kebiasaan Buruk yang Wajib Dihindari

Mandi dengan air panas bikin tubuh nyaman. Tapi bagi pemilik kulit kering, jangan terlalu lama mandi dengan air panas.

Suhu air yang panas dapat mengangkat minyak alami kulit lebih cepat dibandingkan air yang hangat.                                                             Padahal, minyak alami seharusnya berfungsi melindungi kulit supaya tetap lembap. Akibatnya, kulit pun menjadi kering dan mudah bersisik.

BACA JUGA:  Perawatan Dasar Wajib Kulit Wajah, Dijamin Glowing

Waktu mandi ideal menurut para ahli adalah 5 – 10 menit, tergantung suhu air. Durasi ini belum termasuk keramas dan tentu lebih singkat bila Anda menggunakan air hangat.

2. Rutin gunakan pelembap

Pemakaian pelembap memiliki fungsi penting dalam mengunci kelembapan kulit sehingga lapisan pelindung kulit senantiasa terjaga dari kerusakan.

BACA JUGA:  Gegara 4 Kebiasaan Sepele Sebelum Tidur Kulit Bisa Rusak, Duh!

Pelembap untuk kulit kering sebaiknya mempunyai kemampuan melembapkan yang tinggi. Leslie Baumann, MD, direktur Kosmetik Kedokteran di University of Miami, AS, menyarankan produk mengandung shea butter, ceramide, asam stearat, atau gliserin.

Anda juga dapat mengatasi kulit kering dengan cara memakai pelembap mengandung asam laktat. Senyawa ini membantu melepaskan lapisan teratas kulit yang kering dan bersisik, serta menembus lapisan di bawahnya untuk mengisi ruang antarsel kulit.

Waktu terbaik menggunakan produk pelembap adalah setelah mandi. Pasalnya, kulit masih setengah lembap sehingga mudah menyerap kandungan produk perawatan. Oleskan agak banyak setidaknya dua kali sehari agar kulit terhidrasi dengan baik.

Apabila kulit masih tampak kering setelah pemakaian rutin, Anda mungkin perlu lebih sering mengoleskan pelembap hingga beberapa kali dalam sehari. Hindari pula produk skin care berbahan dasar alkohol yang dapat menarik keluar kelembapan kulit.

3. Terapi air putih

Hampir 75 persen dari tubuh adalah air. Setiap berkurangnya kadar air di tubuh akan memengaruhi organ-organ Anda, termasuk kulit. Jika tidak mendapatkan cukup air, kulit akan lebih rentan mengering, bersisik, atau menunjukkan garis-garis dan kerutan.

Anda dapat mengatasi kulit kering dengan cara minum lebih banyak air putih. Salah satu kiatnya adalah melalui terapi air putih. Berikut langkah-langkah yang perlu Anda lakukan.

Minum setidaknya 4 – 6 gelas air setelah bangun di pagi hari ketika perut masih kosong. Minumlah air dengan suhu kamar atau suam-suam kuku.

Gosok gigi Anda setelah Anda minum air dan jangan makan apa pun selama 45 menit berikutnya.

Setelah itu, lanjutkan dengan rutinitas harian Anda. Selama 45 menit tersebut, Anda dapat melakukan aktivitas fisik ringan, seperti jogging atau yoga.

Selama dua jam setelah makan, hindari minum dan makan apapun. Misalnya, setelah sarapan, jangan makan atau minum dahulu selama dua jam berikutnya.

Anda tidak dapat minum empat hingga enam gelas sekaligus, istirahatlah selama beberapa menit di antara setiap minum segelas air.

4. Menggunakan tabir surya

Pancaran sinar matahari adalah salah satu penyebab kulit kering yang paling umum. Kulit yang sering terpapar sinar ultraviolet secara langsung tanpa perlindungan bahkan lebih berisiko terbakar, mengalami kerusakan, dan terkena kanker.

Cegah kerusakan kulit dengan mengoleskan tabir surya (sunscreen). Pilihlah tabir surya dengan keterangan broad spectrum dan sedikitnya 30 SPF.

Semakin lama Anda terkena sinar matahari, semakin tinggi SPF tabir surya yang harus Anda pilih.

5. Konsumsi makanan yang menyehatkan kulit

Kulit yang sehat tidak hanya membutuhkan cairan, tapi juga beragam vitamin, mineral, dan zat gizi lainnya.

Vitamin untuk kulit yang penting adalah vitamin A, C, E, dan K yang dapat diperoleh dari buah, sayuran, dan biji-bijian.

Vitamin mampu meremajakan kulit sehingga kulit tetap sehat. Jaringan kolagen kulit juga terjaga sehingga kulit tampak kuat dan padat.

Kulit juga membutuhkan mineral, terutama zinc. Zinc membantu pertumbuhan kembali jaringan kulit dan menjaganya tetap kuat dari ancaman kerusakan.

Mineral ini bisa didapatkan dari kacang-kacangan, makanan laut, dan daging tanpa lemak. (Hellosehat)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI