Persiapan Wajib Sebelum Mudik Pakai Mobil, Cek!

21 April 2022 16:34

GenPI.co Kepri - Berikut persiapan wajib yang harus dilakukan sebelum mudik pakai mobil.

Perjalanan menggunakan mobil biasanya dipilih banyak orang saat melakukan mudik. Khususya bagi yang daerah tujuannya tidak terpisahkan oleh laut.

Selain perjalanan mudik lebaran, menggunakan mobil untuk liburan juga menjadi pilihan banyak orang.

BACA JUGA:  Cara Mengisi e-HAC Bagi yang Mau Mudik Pakai Pesawat, Wajib Lho!

Tapi jarak yang jauh dan perjalanan panjang selalu ada saja potensi risiko yang terjadi. Untuk berjaga-jaga, ada beberapa persiapan yang wajib kamu lakukan sebelum berangkat dan saat di perjalanan.

Yuk simak apa saja persiapan wajib itu, biar perjalanan nyaman dan aman sampai tujuan.

1. Periksa seluruh komponen mobil

BACA JUGA:  Tips Agar Rumah Aman dari Maling Saat Ditinggal Mudik

Ini adalah persiapan paling penting. Periksa seluruh kondisi mobil dengan teliti. Pastikan semuanya dalam keadaan baik. Jangan abaikan hal kecil yang dapat memicu permasalahan kendaraan saat di jalan.

Komponen mobil yang wajib kamu periksa antara lain, oli mobil, kondisi aki, power steering, tekanan ban, kondisi rem dan seluruh lampu mobil.

BACA JUGA:  Persiapan Mudik Lebaran, Polisi Batam Bangun Pos hingga Pemetaan

Jika semuanya sudah oke, jangan lupa membawa seluruh surat-surat kendaran lengkap, termasuk SIM bagi yang akan mengemudikan mobil.

Jangan sampai acara mudik atau liburanmu terganggu ketika ada pemeriksaan kendaraan atau razia dari pihak berwajib.

2. Bawa barang-barang penting

Barang penting atau yang dibutuhkan selama perjalanan jangan sampai ditinggalkan. Mulai dari keperluan pribadi hingga obat-obatan.

Selain itu peralatan mobil pendukung juga jangan lupa. Di antaranya ban cadangan, oli, air radiator, pompa ban, dongkrak, obeng serta peralatan lainnya.

3. Pastikan rencana perjalanan matang

Perjalanan akan sangat panjang. Pastikan kamu tahu rute perjalanan sedetail mungkin. Jika ada yang ragu pastikan kamu menggunakan GPS sehingga tidak tersesat.

Kamu juga perlu membuat daftar lokasi tempat berhenti untuk istirahat, makan, salat maupun mengisi bahan bakar.

Kemudian yang paling penting adalah pilihlah waktu perjalanan yang diprediksi memiliki cuaca cerah dan baik untuk melakukan jalan jauh.

4. Patuhi aturan lalu lintas

Saat berkendara patuhi aturan lalu lintas, selain menghindari pelanggaran yang bakal perjalananmu terkendala, tidak patuh aturan lalu lintas juga bisa membahayakan diri dan penumpang.

Hindari menggunakan ponsel saat mengemudi serta jangan mendahului saat ditikungan atau mendadak memotong jalan orang lain.

5. Pastikan tubuh dalam keadaan fit

Penting untuk memastikan kondisi tubuh fit, jangan coba-coba mengemudikan mobil jika sedang tak enak badan atau kurang tidur. Hindari juga minum alkohol.

Tubuh yang tidak sehat atau kurang tidur akan membuat tidak fokus dan mengganggu konsentrasi sehingga berisiko mengalami kecelakaan.

6. Jaga jarak dari kendaraan lain

Saat mengemudi pastikan menjaga jarak dari kendaraan lain. Hal ini untuk menghindari misalnya kendaraan di depanmu mengerem mendadak.

Apalagi jika kondisi hujan atau berkabut. Jika tetap harus melanjutkan perjalanan sebaiknya pelan-pelan saja, dan tingkatkan kewaspadaan terhadap kondisi disekitar.

7. Istirahat jika lelah

Jangan memaksakan diri, jika badan terasa lelah sebaiknya mencari lokasi untuk istirahat.

Carilah tempat yang aman untuk berhenti, misalnya di pom bensin.

Istirahatkan tubuh selama waktu yang dibutuhkan untuk merenggangkan tubuh dan membuat rileks kembali.(ant/*)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI